Tak dapat dipungkiri, kaum muda zaman sekarang makin menggilai internet. Menanggapi tren seperti ini, pemimpin agama Katolik, Paus Benediktus XVI, coba memberi wejangan bahwa internet memiliki sisi negatif.
Menurut sang Paus asal Jerman ini, internet tidak membuat orang lebih manusiawi, namun malah menyebabkan pengakses berisiko merasa kesepian dan disorientasi. Risiko ini rentan menghinggapi para anak muda penggemar dunia maya.
"Sejumlah besar kaum muda, melakukan pola komunikasi yang tidak meningkatkan kemanusiaan namun malah melonjakkan risiko perasaan kesendirian dan disorientasi," ucap Paus Benediktus XVI, seperti detikINET kutip dari AFP, Senin (15/11/2010).
Sang Paus menambahkan, sebagian anak muda menjadi seakan mati rasa dengan keberadaan internet. Dia menilai, teknologi adalah sebuah tantangan yang harus ditanggapi dengan pintar.
Pemimpin Vatikan ini memang cukup cemas dengan efek buruk teknologi. Sebelumnya, dia juga pernah menyatakan bahwa teknologi mengaburkan batas antara kebenaran dan ilusi.
Namun demikian, ia bukannya anti sama sekali. Sebagai buktinya, Paus Benediktus XVI tidak segan memanfaatkan Facebook sebagai sarana untuk menarik kaum muda kembali beribadah ke gereja. ( fyk / ash )
15 Nov 2010
Source:http://www.detikinet.com/read/2010/11/15/141552/1494593/398/paus-benediktus-xvi-internet-bikin-kesepian-dan-disorientasi
Semoga Mereka Menjadi Satu. Blog ini didedikasikan buat upaya-upaya terjadinya Persatuan Gereja antara Roma Katolik, Orthodox dan Protestan. Marilah kita berdoa kepada Allah Tritunggal dan Bunda Theotokos agar Tanggal Paskah antara Katolik dan Orthodox menjadi sama.
Senin, 15 November 2010
Paus Ajak Kaum Muda Kembali ke Gereja Lewat Facebook
Paus Benediktus XVI menggunakan jejaring sosial Facebook untuk berdakwah. Melalui media yang 'berpenghuni' ratusan juta orang di seluruh dunia itu, Paus mengajak para kawula muda Katolik untuk kembali ke gereja.
Seperti ditulis Reuters, Jumat (22/5/20090), website baru Vatikan yang beralamat di www.pope2you.net menawarkan sebuah layanan yang disebut 'Paus bertemu Anda di Facebook.' Layanan ini memungkinkan masyarakat mengakses ucapan-ucapan dan pesan-pesan Paus lewat iPhone atau Ipod.
Ini merupakan pola komunikasi baru yang dijalankan oleh Vatikan. "Kami tahu bahwa gereja yang tidak berkomunikasi akan berhenti hanya sebagai gereja," kata Sekretaris Departemen Komunikasi Sosial Vatikan, Monsignor Paul Tighe.
Namun layanan Facebook ini tidak menyerupai pada umumnya. Anda tidak akan menerima 'friend request' dari Paus atau menulis di wall-nya.
"Orang-orang muda sekarang tidak menggunakan media tradisional seperti koran dan majalah untuk mencari informasi dan hiburan. Mereka mencari budaya media yang berbeda, dan ini adalah upaya kami untuk meyakinkan mereka bahwa gereja hadir dalam budaya komunikasi baru itu," imbuh Tighe.
( sho / fyk )
23 Mei 2010
Source:http://www.detikinet.com/read/2009/05/23/102533/1135891/398/paus-ajak-kaum-muda-kembali-ke-gereja-lewat-facebook
Seperti ditulis Reuters, Jumat (22/5/20090), website baru Vatikan yang beralamat di www.pope2you.net menawarkan sebuah layanan yang disebut 'Paus bertemu Anda di Facebook.' Layanan ini memungkinkan masyarakat mengakses ucapan-ucapan dan pesan-pesan Paus lewat iPhone atau Ipod.
Ini merupakan pola komunikasi baru yang dijalankan oleh Vatikan. "Kami tahu bahwa gereja yang tidak berkomunikasi akan berhenti hanya sebagai gereja," kata Sekretaris Departemen Komunikasi Sosial Vatikan, Monsignor Paul Tighe.
Namun layanan Facebook ini tidak menyerupai pada umumnya. Anda tidak akan menerima 'friend request' dari Paus atau menulis di wall-nya.
"Orang-orang muda sekarang tidak menggunakan media tradisional seperti koran dan majalah untuk mencari informasi dan hiburan. Mereka mencari budaya media yang berbeda, dan ini adalah upaya kami untuk meyakinkan mereka bahwa gereja hadir dalam budaya komunikasi baru itu," imbuh Tighe.
( sho / fyk )
23 Mei 2010
Source:http://www.detikinet.com/read/2009/05/23/102533/1135891/398/paus-ajak-kaum-muda-kembali-ke-gereja-lewat-facebook
Senin, 18 Oktober 2010
MacKillop, Orang Suci Pertama Australia
Puluhan ribu peziarah memadati Lapangan Santo Petrus, Vatikan, Minggu (17/10), untuk kanonisasi (penetapan oleh gereja Katolik bahwa seseorang menjadi santa/santo) dari orang kudus pertama Australia dan seorang bruder Kanada yang dianggap sebagai ”pekerja mukjizat”.
Empat orang lain, dari Polandia, Italia, dan Spanyol, juga dinyatakan sebagai orang kudus dalam sebuah Misa yang dipersembahkan oleh Paus Benediktus XVI dan hampir 50 kardinal, uskup, dan pastor lainnya itu.
Sorak-sorai terdengar dari tengah massa ketika nama Mary MacKillop diumumkan, bukti bahwa cukup banyak warga Australia yang datang pada upacara di Vatikan itu untuk merayakan biarawati abad ke-19 itu.
Pihak berwenang Vatikan memperkirakan ada sekitar 6.000 peziarah Australia di antara 50.000 massa yang memadati lapangan untuk mengikuti misa kanonisasi itu.
Di Australia, ribuan pengagum MacKillop lainnya berkumpul pada hari Minggu di kapel Sydney di mana dia dimakamkan dan di Katedral Katolik Sydney.
Lahir pada tahun 1842, MacKillop tumbuh besar dalam kemiskinan sebagai anak pertama dari delapan bersaudara, anak keluarga imigran Skotland. Dia pindah ke kota Penola di Australia selatan untuk menjadi seorang guru, mengundang kaum miskin dan Aborigin di daerah itu untuk datang ke kelas gratis di bekas kandang kuda yang dijadikan tempatnya mengajar.
Dia ikut mendirikan ordonya, Kongregasi Biarawati Santo Josef dari Hati Suci, itu dengan tujuan melayani kaum miskin, kaum sakit, dan kaum yang terpinggirkan, terutama melalui pendidikan.
MacKillop memenuhi syarat untuk menjadi orang kudus setelah Vatikan mengesahkan mukjizat kedua yang diyakini karena intersesi (perantaraan)-nya, yaitu mukjizat pada Kathleen Evans, yang sembuh dari kanker paru-paru dan otak tahun 1993.
Dalam sebuah pernyataan hari Minggu, Evans mengatakan, dia terilhami oleh teladan hidup MacKillop. Dia merasa bersyukur atas kesembuhannya dan merasa bersukacita bahwa teladan MacKillop kini diketahui oleh orang lain.
Veronica Hopson (72) adalah mukjizat MacKillop yang pertama, sembuh dari leukemia pada tahun 1961. Setelah hampir setengah abad membisu mengenai kasusnya, dia berbicara pada acara Minggu Malam di stasiun televisi Channel Seven, Australia, ”Saya merasa sangat beruntung bahwa saya mendapat kesempatan untuk menjalani hidup, memiliki sebuah keluarga, memiliki cucu-cucu, jadi itulah sebuah mukjizat.”
Bendera Quebec juga tampil menonjol di Lapangan Santo Petrus mendukung Bruder Andre Bessette, yang menurut legenda menyembuhkan ribuan orang sakit yang berdoa dengannya di tempatnya di Montreal.
Lahir tahun 1845, dia menjadi yatim piatu pada usia 12 tahun. Setelah mengucapkan kaulnya, dia mencurahkan hidupnya untuk membantu orang lain dan memperoleh reputasi sebagai seorang penyembuh. Ketika dia meninggal pada tahun 1937 pada usia 91, sekitar 1 juta orang datang memberi penghormatan.
Menlu Australia Kevin Rudd berada di Roma untuk kanonisasi itu, seperti juga Menlu Kanada Lawrence Cannon.(AP/Reuters/AFP/DI)
18 Okt 2010
Source:http://internasional.kompas.com/read/2010/10/18/07485272/MacKillop..Orang.Suci.Pertama..Australia-8
Empat orang lain, dari Polandia, Italia, dan Spanyol, juga dinyatakan sebagai orang kudus dalam sebuah Misa yang dipersembahkan oleh Paus Benediktus XVI dan hampir 50 kardinal, uskup, dan pastor lainnya itu.
Sorak-sorai terdengar dari tengah massa ketika nama Mary MacKillop diumumkan, bukti bahwa cukup banyak warga Australia yang datang pada upacara di Vatikan itu untuk merayakan biarawati abad ke-19 itu.
Pihak berwenang Vatikan memperkirakan ada sekitar 6.000 peziarah Australia di antara 50.000 massa yang memadati lapangan untuk mengikuti misa kanonisasi itu.
Di Australia, ribuan pengagum MacKillop lainnya berkumpul pada hari Minggu di kapel Sydney di mana dia dimakamkan dan di Katedral Katolik Sydney.
Lahir pada tahun 1842, MacKillop tumbuh besar dalam kemiskinan sebagai anak pertama dari delapan bersaudara, anak keluarga imigran Skotland. Dia pindah ke kota Penola di Australia selatan untuk menjadi seorang guru, mengundang kaum miskin dan Aborigin di daerah itu untuk datang ke kelas gratis di bekas kandang kuda yang dijadikan tempatnya mengajar.
Dia ikut mendirikan ordonya, Kongregasi Biarawati Santo Josef dari Hati Suci, itu dengan tujuan melayani kaum miskin, kaum sakit, dan kaum yang terpinggirkan, terutama melalui pendidikan.
MacKillop memenuhi syarat untuk menjadi orang kudus setelah Vatikan mengesahkan mukjizat kedua yang diyakini karena intersesi (perantaraan)-nya, yaitu mukjizat pada Kathleen Evans, yang sembuh dari kanker paru-paru dan otak tahun 1993.
Dalam sebuah pernyataan hari Minggu, Evans mengatakan, dia terilhami oleh teladan hidup MacKillop. Dia merasa bersyukur atas kesembuhannya dan merasa bersukacita bahwa teladan MacKillop kini diketahui oleh orang lain.
Veronica Hopson (72) adalah mukjizat MacKillop yang pertama, sembuh dari leukemia pada tahun 1961. Setelah hampir setengah abad membisu mengenai kasusnya, dia berbicara pada acara Minggu Malam di stasiun televisi Channel Seven, Australia, ”Saya merasa sangat beruntung bahwa saya mendapat kesempatan untuk menjalani hidup, memiliki sebuah keluarga, memiliki cucu-cucu, jadi itulah sebuah mukjizat.”
Bendera Quebec juga tampil menonjol di Lapangan Santo Petrus mendukung Bruder Andre Bessette, yang menurut legenda menyembuhkan ribuan orang sakit yang berdoa dengannya di tempatnya di Montreal.
Lahir tahun 1845, dia menjadi yatim piatu pada usia 12 tahun. Setelah mengucapkan kaulnya, dia mencurahkan hidupnya untuk membantu orang lain dan memperoleh reputasi sebagai seorang penyembuh. Ketika dia meninggal pada tahun 1937 pada usia 91, sekitar 1 juta orang datang memberi penghormatan.
Menlu Australia Kevin Rudd berada di Roma untuk kanonisasi itu, seperti juga Menlu Kanada Lawrence Cannon.(AP/Reuters/AFP/DI)
18 Okt 2010
Source:http://internasional.kompas.com/read/2010/10/18/07485272/MacKillop..Orang.Suci.Pertama..Australia-8
Langganan:
Postingan (Atom)
♥ HATIMU MUNGKIN HANCUR, NAMUN BEGITU JUGA HATIKU
♥ *HATIMU MUNGKIN HANCUR, NAMUN BEGITU JUGA HATIKU* sumber: https://ww3.tlig.org/en/messages/1202/ *Amanat Yesus 12 April 2020* Tuhan! Ini ...
-
Diterjemahkan oleh Leonard T. Panjaitan http://www.vatican.va/holy_father/benedict_xvi/motu_proprio/documents/hf_ben-xvi_motu-proprio_2007...
-
Mengkaji Kelemahan Reformasi Martin Luther dan Implikasi...
-
Benedict XVI's Homily for Palm Sunday "His Will Is the Truth and Is Love" VATICAN CITY, APRIL 5, 2009 ( Zenit.org ).- Here is ...